Home » , » Resep Kue Kering Kaastengels Bunga

Resep Kue Kering Kaastengels Bunga

Resep kue kering kaastengels bunga merupakan salah satu resep kue kering untuk sajian spesial atau sehari-hari. Dengan rasa yang gurih dan nikmat, akan membuat siapa saja pasti ketagihan untuk menikmati kue ini lagi.

Ada banyak pilihan jenis resep kue kering kaastengels yang bisa Anda coba dirumah. Namun kali ini kita akan mencoba membuat kaastengels dengan bentuk bunga. Selain rasa yang sudah tidak diragukan lagi, kue ini juga awet untuk disajikan beberapa hari. Hanya dengan beberapa langkah mudah dan bahan-bahan yang mudah didapat, Anda dapat menyajikan kue berselera untuk seluruh anggota keluarga tercinta. Langsung saja simak resep berikut ini seperti yang dikutip dari vemale.com.

Resep Kue Kering Kaastengels Bunga


Resep kue kering kaastengels bunga

Bahan:
  • Mentega 300 gram
  • Keju tua parut 200 gram
  • Tepung terigu protein sedang 400 gram
  • Susu bubuk 2 sendok makan
  • Kuning telur 2 butir
Bahan polesan:
  • Kuning telur 2 butir
Taburan: Keju cheddar parut.

Cara membuat kue kering:

  • Pertama, kocok mentega dan telur dengan kecepatan rendah, sebentar saja, kemudian masukkan keju, aduk sampai rata, masukkan tepung terigu, aduk rata.
  • Langkah kedua, tipiskan adonan menggunakan bantuan plastik lembaran, poles dengan bahan polesan, taburi keju cheddar parut.
  • Terakhir, cetak seperti bentuk bunga, kemudian tata di loyang. Setelah itu oven sampai matang pada suhu 125’C kurang lebih selama 20 menit.
Mudah bukan untuk membuatnya? Anda bisa menyajikan saat lebaran tiba sehingga menambah semarak lebaran yang Anda rayakan bersama keluarga. Selamat mencoba resep kue kering kaastengels bunga!

0 komentar:

Post a Comment